Transaksi Nasabah Semakin Mudah Simak Cara Registrasi BSI Mobile via BSI Call dan Mobile via Live Chat

 

Dalam perkembangan teknologi di era modern tentunya ada berbagai layanan bank yang bisa diakses oleh para nasabah tanpa perlu mendatangi kantor dan harus menunggu terlalu lama.

Salah satu fitur paling populer yang dimiliki oleh semua bank di Indonesia saat ini adalah mobile banking.

Dengan adanya mobil banking, nasabah dapat melakukan transaksi tanpa terikat ruang dan waktu, sejauh handphone yang digunakan memiliki akses internet.

Agar bisa digunakan, nasabah harus melakukan registrasi BSI Mobile terlebih dahulu,bagaimana cara registrasi BSI Mobile?

Berikut kami sajikan bagaiamana Cara Registrasi BSI Mobile via BSI Call

Adapun langkah mudah registrasi melalui Bank Syariah Indonesia Call adalah sebagai berikut:

• Hubungi Bank Syariah Indonesia Call di 14040.

• Tekan 2 untuk informasi layanan, lalu tekan 3 untuk informasi produk jasa, dan tekan 4 untuk informasi produk dan jasa lainnya.

• Verifikasi data nasabah oleh Customer Service.

• Aktivasi BSI Mobile menggunakan kode aktivasi yang telah dikirim melalui SMS.

• Pastikan pulsa tersedia.

• BSI Mobile siap digunakan.

Cara Registrasi BSI Mobile via Live Chat

Nasabah juga dapat melakukan registrasi BSI Mobile melalui layanan live chat yang disebut dengan Chat Aisyah. Berikut caranya:

• Akses laman bankbsi.co.id.

• Di halaman utama, klik ikon Live Chat.

• Masukkan nama lengkap, email, nomor HP yang terdaftar dalam sistem BSI.

• Klik Connect.

• Selanjutnya ketik Aktivasi BSI Mobile, lalu klik Ya.

• Masukkan nomor HP, tanggal lahir, dan NIK.

• Lalu klik Submit. Jika data benar, maka BSI akan mengirimkan kode aktivasi BSI Mobile lewat SMS.

• Lanjutkan aktivasi BSI Mobile menggunakan kode tersebut.

Demikian merupakan Cara Registrasi BSI Mobile via BSI Call dan Mobile via Live Chat bagaimana mudah bukan.

Tinggalkan Komentar