DPRD Balikpapan Dorong Solusi Krisis Air Bersih Akibat Pertumbuhan Penduduk

Balikpapan Air Bersih
Ketua DPRD Kota Balikpapan Alwi Al Qodri mempertanyakan solusi terkait masalah ketersediaan air bersih di Kota Balikpapan. (Foto : Inibalikpapan.com)

BALIKPAPAN, GoIKN.com – Ketersediaan air bersih di Kota Balikpapan menjadi perhatian serius di tengah meningkatnya jumlah penduduk, yang dipicu oleh proyek-proyek strategis seperti Refinery Development Master Plan (RDMP) dan kehadiran Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Masalah ini dinilai semakin mendesak, mengingat kebutuhan yang terus bertambah seiring pertumbuhan penduduk. Sebelumnya, kota ini tidak mengalami kendala signifikan terkait distribusi air bersih. Namun, perkembangan proyek besar dan arus migrasi ke Balikpapan membuat persoalan ini mencuat.

Baca Juga : 

Dikurip dari IniBalikpapan.com, DPRD Kota Balikpapan mengharapkan langkah konkret dari pihak terkait, termasuk PTMB, untuk mengatasi tantangan ini. Kolaborasi antara pemerintah, pengelola air, dan masyarakat dinilai sangat penting guna memastikan solusi yang berkelanjutan.

Sebagai kota penyangga utama IKN Nusantara, Balikpapan menghadapi ujian dalam menjaga stabilitas infrastruktur, termasuk layanan dasar seperti air bersih. Persiapan dan strategi matang menjadi kunci agar kota ini mampu mengatasi tantangan yang ada dan memenuhi kebutuhan masyarakat secara menyeluruh.***

Tinggalkan Komentar