Jokowi Resmikan Pembangunan Polres Khusus IKN, Ditargetkan Jadi Model Polres di Seluruh Indonesia
IKN Kaltim – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo secara resmi memulai pembangunan Polres Khusus Kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara pada Kamis, 21 Desember 2023. Acara ground breaking ini menandai langkah penting dalam penguatan keamanan kawasan IKN.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan komitmen Polri untuk mendukung penuh kebijakan Presiden, khususnya dalam mengawal pembangunan IKN Nusantara. Polres Khusus IKN akan dibangun di atas lahan seluas 12 hektare, dengan fasilitas empat lantai di tanah seluas 1.568 meter persegi. Yang mana akan melayani enam kecamatan, termasuk Kawasan KIPP dan beberapa kecamatan lainnya. Keamanan kawasan ini juga akan didukung dengan sistem kamera pengawas (CCTV) di seluruh sudut dan pusat komando berbasis kecerdasan buatan (AI).
Baca Juga :
Dikutip dari gerbangkaltim.com. Presiden Jokowi menginstruksikan agar desain Polres IKN mengusung konsep modern dan ramah lingkungan, mengingat kawasan IKN dirancang sebagai kawasan hijau. “Ini akan kita jadikan contoh bahwa Ibu Kota Nusantara adalah ibu kota yang aman dan tidak ada kejahatan sama sekali ke depan,” tegasnya.
Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi juga mengungkapkan bahwa pembangunan Gedung Mabes Polri di IKN Nusantara akan dimulai secara bertahap, dengan dua blok pertama dijadwalkan untuk dibangun pada 2024. Selain itu, Polri juga telah merencanakan pemindahan personel secara bertahap untuk mendukung pengamanan kawasan ini. Yang mana dengan 708 personel pertama yang telah siap ditempatkan di Polres Khusus IKN.
Peresmian ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Kepala Otorita IKN Bambang Susantono.***
BACA JUGA