Ikhlas merupakan kata yang sering kita dengar, atau mungkin juga sering kita ucapkan. Meski mudah dan lazim diucapkan, namun ikhlas sulit untuk dilaksanakan.
Belum tentu orang yang mengaku ikhlas itu sudah benar-benar ikhlas,karena ukuran ikhlas itu sangat abstrak, dan yang bisa mengetahui kadar keikhlasan seseorang hanyalah Allah.
Bahkan, malaikat dan setan pun tidak mengetahui perihal keikhlasan seseorang.
Berikut cara menjadi ikhlas yang bisa Anda lakukan ;
- Menggali situasi lebih detail
Untuk bisa lebih ikhlas atas suatu hal, cobalah untuk masuk lebih dalam dan memahami perasaan cemas dan gelisah yang sedang Anda rasakan.
Agar bisa lebih mendalaminya, Anda bisa menjawab beberapa pertanyaan berikut, misalnya ‘mengapa Anda begitu benci terlambat sedetik pun’? Apakah ada kerugian untuk menunggu sedikit lebih lama dalam situasi ini? Apa yang dapat Anda lakukan saat menunggu?
- Bersyukur
Bersyukur adalah salah satu hal yang sulit dalam hidup,namun saat mulai mengucap syukur, percayalah, hidup terasa lebih mudah, juga dalam keikhlasan.
Pada saat Anda memiliki masalah, cobalah bersabar dan bersyukur.
Tentu saja itu tidak akan membantu menyelesaikan masalah, tetapi itu akan membantu Anda tetap tenang menghadapinya dan melihat tujuan akhir yang lebih besar.
- Menerima ketidaknyamanan dengan lapang
Ada banyak situasi dalam hidup yang menguji kesabaran, misalnya kemacetan Jakarta yang sulit diubah dan Anda hanya bisa menunggu.
Daripada terus membunyikan klakson sambil berharap ada jalan di depan atau berpapasan dengan kendaraan di depan, akan lebih baik menerima keadaan dengan tenang.
- Merelakan hal-hal yang tidak bisa dipertahankan
Untuk bisa ikhlas, coba untuk melepaskan apa yang tidak bisa dipegang lagi. Singkirkan hal-hal yang tidak dapat Anda tahan lagi.
Selain itu, coba untuk hilangkan prasangka buruk dari pikiran.
- Apresiasi diri sendiri
Rasa ikhlas juga bisa dicapai dengan menghargai diri sendiri. Hal tersebut bertujuan untuk membuat hati lebih nyaman dan damai.
Jika Anda lebih mencintai diri sendiri, maka lebih mudah juga untuk menunjukkan hati yang tulus.